linfo.id, Pemilu – Ketua Umum Gerindra dan calon presiden Prabowo Subianto telah mengumumkan bahwa Gibran Rakabuming Raka dipilih sebagai calon wakil presiden (cawapres) pendampingnya dalam Pilpres 2024.
“Baru saja Koalisi Indonesia Maju yang terdiri dari delapan partai telah berembuk secara final, secara konsensus seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden Koalisi Indonesia Maju untuk 2024-2029 dan saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai calon Wakil Presiden dari Koalisi Indonesia Maju,” kata Prabowo di kediamannya, Minggu (22/10).
Keputusan ini diambil setelah rapat finalisasi yang melibatkan ketua umum partai politik di Koalisi Indonesia Maju. Prabowo menegaskan bahwa keputusan ini merupakan hasil konsensus dan afirmasi bulat dari partai-partai yang tergabung dalam koalisi tersebut.
“Tidak perlu ada yang ditanyakan lagi ini keputusan, afirmasi bulat dan konsensus dan kita siap maju untuk Indonesia Maju,” tambahnya.
Gibran Rakabuming Raka, putra sulung Presiden Joko Widodo, telah melakukan pertemuan dengan beberapa ketua umum partai politik yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju. Pertemuan ini menjadi bagian dari proses penentuan calon wakil presiden yang akan mendampingi Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024.